Awal September 2018, DPRD Kota Depok menggelar Rapat Paripurna dengan agenda Pembukaan Masa Sidang Pertama Tahun Sidang 2018-2019 dan Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka Hari Ulang Tahun Ke-19 DPRD Kota Depok di Ruang Rapat DPRD Kota Depok, Senin (03/10/2019). Rapat dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Depok Hendrik Tangke Allo.
Tema yang diangkat dalam HUT DPRD Kota Depok “Dengan Semangat HUT DPRD Kota Depok Ke-19 Tahun, Mari Kita Tingkatkan Kerjasama Untuk Kemajuan dan Kesejahteraan Kota Depok” dikatakan Hendrik sejalan dengan visi misi Wali Kota Depok 2016-2021. Tema ini dimaksudkan guna meningkatkan kinerja DPRD Kota Depok sesuai dengan tugas dan fungsinya, baik sebagai legislator, anggaran dan pengawasan terhadap segala kebijakan Wali Kota Depok dalam menjalankan roda pemerintahan di Kota Depok.
“Peringatan Hari Jadi DPRD Kota Depok ini merupakan perwujudan rasa syukur atas karunia Tuhan YME yang telah dilimpahkan kepada kita, dimana sebagai bahan refleksi, evaluasi atas dinamika kerja dan langkah serta kiprah kita sebagai Anggota DPRD yang merupakan pencerminan representasi masyarakat Kota Depok,” kata Hendrik. Dirinya berharap, di usianya yang ke 19 tahun, DPRD Kota Depok dapat meningkatkan peran dan fungsinya dalam menjalankan tugasnya dengan penuh rasa tanggung jawab.
Atas nama Pemerintah Kota Depok dan pribadi, Wali Kota Depok Mohammad Idris menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Depok. Dikatakannya usia 19 tahun bukanlah waktu yang sebentar. “Saya ucapkan terima kasih atas sinergitas dan kolaborasi yang selama ini terbangun, antara Pemerintah Kota Depok dan Legislatif sehingga dapat menjalankan pemerintahan dengan baik dan mendapatkan apresiasi/penghargaan di berbagai bidang,” ungkapnya.
Dirinya juga meminta dukungan dari Ketua, Wakil Ketua dan Anggota Dewan, untuk memberikan dukungan kepada Pemerintah Kota Depok dalam menyosialisasikan setiap kebijakan-kebijakan pemerintah daerah dan memberikan masukan serta saran dalam pengambilan kebijakan. Acara peringatan hari jadi DPRD Kota Depok dimeriahkan dengan persembahan tari “Renggong Manis” dari Sanggar Ayodyapala dan persembahan lagu dari Paduan Suara Ikatan Istri Anggota Dewan Kota Depok (IKIAD).
Siaran Pers
Depok, Senin 3 September 2018
Sub Bagian Humas dan Dokumentasi
Sekretariat Daerah Kota Depok
Rokhmi Handayani Rahayu